Langsung ke konten utama

Pentingnya Mengelola Kesibukan

Dokpri Sowan ke dalem Prof. Ngainun Naim 

Tulisan ini adalah lanjutan dari postingan sebelumnya: Motivasi Komunal, The Secret of Creation, Komunitas sebagai Support System dan Pendamping Kelompok sebagai Poros Tengah. Saran saya, untuk mendapatkan alur pembahasan yang genap, silakan baca terlebih dahulu posting sebelumnya. 

***

Dari pemaparan tugas dan peran kakak pendamping (PJ) di kelompok menulis online tersebut kita bisa menuai hikmah tentang pentingnya manajemen waktu. Utamanya bagi seseorang yang mendapuk peran sebagai penulis. Pengarusutamaan pradigma yang hendak ditampilkan ke muka--terlebih dalam konteks produktivitas menulis--bukan tentang menunggu waktu luang atau pun menunggu mood yang terkondisikan, melainkan meluangkan waktu di tengah kesibukan. 

Ya, meluangkan waktu di tengah kesibukan. Meluangkan waktu di tengah kesibukan sendiri secara ontologis bukan hadir dalam dunia imajinasi. Hidup berkeliaran dalam pikiran seseorang yang idealis. Bebas membayangkan konsepsi, citra dan gagasan yang diasumsikan mendekati sempurna namun nihil akan aksi nyata. Bukan, bukan seperti itu yang dimaksud. Dalam konteks ini, meluangkan waktu di tengah kesibukan itu dimulai dengan mempersepsikan diri dan mengontrol pikiran kita untuk terbiasa dalam aktsi nyata. Aksi nyata yang konsistensi. 

Dalam prakteknya, meluangkan waktu secara konsisten itu tidaklah mudah. Ada distraksi antara keinginan dan apa yang harus dilakukan; antara dasein dan das solen. Ada ruang lingkup tantangan yang harus ditaklukkan. Entah itu tantangan internal maupun eksternal. Tantangan internal murni muncul dari dalam diri. Misalnya terbelenggu rasa malas, telanjur tersugesti bahwa menulis adalah aktivitas yang sulit, kegiatan menulis adalah hal yang sia-sia dan lain sebagainya. Jika diamati lebih jauh, memang tantangan internal ini lebih banyak berpusat pada pijakan paradigma dan keyakinan diri. 

Maka tak heran jika kemudian master Emcho dalam Writing Is Selling (2018) menyebutkan upaya membangkitkan gairah (motivasi) menulis di dalam diri dimulai dengan menata mindset. Hanya mindset yang sudah terkondisikan dengan baik yang  mampu menuntun semua indera untuk mewujudkan aksi nyata. Tanpa mindset yang sudah tertata dan terkondisikan sedemikian rupa, seberapa banyak waktu luang yang tersedia hanya berujung sia-sia. Tak sedikit, niat bertindak mulia gugur karena pikiran tidak tertata dengan baik. Pikiran tidak mau menerka konsekuensi logis yang akan diterima. 

Sedangkan tantangan eksternal dapat dipahami sebagai pengaruh atau dorongan yang berasal dari luar diri yang bersangkutan. Modus operandi yang berlaku dalam tantangan eksternal umumnya seseorang terjebak dalam keadaan yang tak mampu dikendalikan. Sebagai contoh kongkret, tatkala ada ajakan dari teman untuk melakukan hal yang sebenarnya tidak penting dan genting sama sekali: Ngopi plus ghibah di salah satu warung kopi misalnya. Dalam hal ini terkadang kita seakan susah menolak mentah-mentah karena meninjau keharmonisan relasi pertemanan yang telah lama terbangun. 

Selain itu tentu masih banyak kasus lain yang hadir dengan tiba-tiba dan memaksa kita untuk tunduk atas keadaan tersebut. Memang tantangan eksternal ini memiliki karakter kuat untuk mengendalikan subjek yang terlilit. Bahkan di satu waktu yang mendesak bisa saja tantangan eksternal menjadikan sang subjek sama sekali tidak diberi kesempatan untuk menggunakan akal sehatnya. Tatkala sakit menyerang, tertimpa musibah dan pemenuhan kebutuhan yang sangat genting adalah contoh yang relevansi dalam konteks ini. 

Master Emcho dalam SOS Sapa Ora Sibuk (2020) menegaskan bahwa, seorang penulis selaiknya menyikapi kesibukan dengan bijak. Cerdas mengelola kesempatan di celah-celah kesibukan yang mendera. Penulis produktif, profesional dan kreatif selalu berusaha adaptatif dalam keadaan apa pun. Bukan terlena dalam buaian kilah atas nama kesibukan. Tak sedikit orang--utamanya yang bertitel penulis pemula--yang lambat laun tenggelam dalam zona nyaman kesibukan, (hal. 1-6). Mulanya coba-coba; menunda untuk menulis hanya sekali namun lama-kelamaan menjadi candu. Terbiasa melupakan, menganggap remeh temeh dan berakhir menghindari budaya menulis. 

Poin penting yang harus digarisbawahi adalah tingkat kecerdasan seseorang dalam memanfaatkan kesempatan itu berbeda-beda. Di tangan orang yang cerdas memanfaatkan waktu, kesempatan sekecil apa pun adalah peluang. Peluang berharga untuk meng-upgrade diri. Baik itu dalam hal yang berhubungan dengan kognitif atau pun soft skill. Maka, khusus bagi orang yang cerdas memanfaatkan waktu dosa (sangat merugi) hukumnya menyia-nyiakan kesempatan. Sebaliknya, bagi orang yang bebal dihadapan keadaan, menjadikan kesibukan sebagai kambing hitam adalah pilihan. 

Pilihannya sekarang ada dua: tenggelam di zona nyaman yang dikonstruksi kesibukan atau terus berjuang meningkatkan kualitas kemampuan di tengah himpitan berbagai keadaan. Tentu, diri Anda sendiri lebih mafhum tentang opsi mana yang lebih baik. Lagian, bukankah kesibukan itu kita ciptakan sendiri? Bahkan setiap saat kita senantiasa mencari kesibukan apa pun yang kita inginkan. Akan tetapi setelah mendapatkan dan menjalankan kesibukan yang diidam-idamkan itu mengapa kita malah terlena? Latah membudakkan diri pada berhala yang kita sebut kesibukan.

Memang aneh subjek yang disebut manusia. Mencari, menginginkan dan menjalankan segala bentuk kegiatan yang dapat menyibukkan diri. Akan tetapi dampaknya setelah itu, pelan-pelan tapi pasti menghilangkan kesempatan mengasah potensi dan meredupkan hakikat diri sebagai manusia. Ia lebih memilih diobjektifikasikan oleh sistem yang bernama kesibukan.

Tulungagung, 7 Oktober 2023

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ngabdi Ka Lemah Cai

Rumpaka 17 Pupuh Pupuh téh nyaéta wangun puisi lisan tradisional Sunda (atawa, mun di Jawa mah katelah ogé kungaran macapat). anu tangtuna ngagaduhan pola (jumlah engang jeung sora) dina tiap-tiap kalimahna. Nalika balarea tacan pati wanoh kana wangun puisi/sastra modérn, pupuh ilaharna sok dipaké dina ngawangun wawacan atawa dangding, anu luyu jeung watek masing-masing pupuh. Dimana sifat pupuhna osok dijadikeun salah sahiji panggon atanapi sarana pikeun ngawakilan kaayaan, kajadian anu keur dicaritakeun. Teras ku naon disebat rumpaka 17 pupuh?, alasanna di sebat rumpaka 17 pupuh nyaeta kusabab pupuh dibagi jadi sababaraha bagian anu luyu atanapi salaras sareng kaayaan (kajadian) dina kahirupan.   Yang dimaksud ialah Pupuh yaitu berupa puisi/sastra lisan tradisional sunda (atau kalau di Jawa dikenal dengan macapat) yang mempunyai aturan yang pasti (jumlah baris dan vokal/nada) kalimatnya. Ketika belum mengenal bentuk puisi/sastra modern, pupuh biasanya digunakan dalam aktiv

Deskripsi dihari Wisuda

                   Acara wisuda II IAIN Tulungagung, akhirnya telah diselenggarakan pada hari kemarin, yang lebih tepatnya pada hari Sabtu, (05/9) pagi-siang. Tempat tamu yang telah tersedia dan tertata rapi pun akhirnya mulai dipadati oleh para calon wisudawan, wisudawati dan para tamu undangan.           Acara yang telah teragendakan jauh-jauh hari oleh kampus tersebut pun Alhamdulillah berjalan dengan baik dan khidmat, (husnudzon saya). Pasalnya hal yang demikian dapat dilihat, dipahami dan dicermati dari jalannya acara tersebut yang tidak molor (memerlukan banyak waktu).        Hari itu telah menjadi saksi bisu sejarah kehidupan (baik parsial/kolektif) yang menegaskan adanya sesuatu hal yang istimewa, penting dan berharga. Tentu saja semua itu dipandang dari framework umat manusia yang lumrah.           Gejolak rasa parsial pun pastinya tidaklah lepas dari pengaruh keadaan yang sedang terjadi. Namun nampaknya rasa bahagia pun menjadi dominan dalam menyelimuti diri. Hal

Memaksimalkan Fungsi Grup WhatsApp Literasi

(Gambar download dari Twitter) Ada banyak grup WhatsApp yang dapat kita ikuti, salah satunya adalah grup literasi. Grup literasi, ya nama grup yang saya kira mewakili siapa saja para penghuni di dalamnya. Hal ini sudah menjadi rahasia umum bagi khalayak bahwa nama grup selalu merepresentasikan anggota yang terhimpun di dalamnya.  Kiranya konyol jika kemudian nama grup kontradiktif dengan anggota yang tergabung di dalamnya. Mengapa demikian? Sebab rumus yang berlaku di pasar legal per-WhatsApp-an adalah setiap orang bergabung menjadi group member selalu berdasarkan spesialisasi motif yang sama. Spesialisasi motif itu dapat diterjemahkan sebagai hobi, ketertarikan, kecenderungan dan lainnya. Sebagai contoh, grup WhatsApp jual beli mobil tentu akan memiliki nama grup yang berkorelasi dengan dunia mobil dan dihuni oleh anggota yang memiliki hobi atau pun ketertarikan yang satu suara. Tampaknya akan sangat lucu jika seseorang yang memiliki hobi memasak lantas yang diikuti secara update adal